Selasa, 03 Mei 2011

Sebuah Sajak Tentang Cinta (Just 4 My Lovely Wife)

Dulu ku tak mengerti apa itu Cinta
Lalu bertanyaku pada Mentari apa itu Cinta
Dengan tegas dijawabnya,
"Saat kubagi kehangatan dan terang pada sang Bumi...itulah Cinta"

Namun masih belum ku mengerti
Lalu kutanya pada Sang Rembulan apa itu Cinta
Dan dijawabnya,
"Saat kuterangi kegelapan malam dengan sinar teduhku...itulah Cinta"

Selasa, 12 April 2011

Sepenggal Kisah Cintaku

Biarlah kelelahan diriku untukmu,
dinginnya pagi terselimuti dalam kegiatanku,
teriknya seiang menyengat kulitku,
hitamnya malam menghantarkan kepulanganku.
Mungkin penghasilanku akan  habis,
atau mungkin hartaku kan berkurang,
namun ku takkan terbesit kesiaan dan penyesalan dalam hati ini karena ini memang untukmu,
semua yang terberikan belum cukup mewakili dengan seluruh kasih sayangmu yang telah meluangkan waktu sampai detikmu ini,
dengan upayaku & usahaku.

Rabu, 06 April 2011

Hidup itu pilihan

Hidup ini memang pilihan …… Pilihan antara realita dengan harapan ………

ketika kita berharap sesuatu namun pada kenyataannya yang terjadi bukan seperti yang kita harapkan……
yahh… terkadang manusia terlalu memaksakan kehendak…….
namun, keadaan ” sakit” pastilah semua orang tak menginginkannya….bahkan memilihnya….
namun kenapa selalu quW diberikan keadaan itu?
dan kenapa bukan support untuk quW bangkit namun justru kata-kata manis yang menghujam hati…..
membuat semangat untuk bangkit kian karam…..
quW tak ingin bahkan takkan pernah memilih keadaan itu…..
thx buat semua yang masih mau membuat quW bahagia……

IKHLAS

Satu kata singkat yang sederhana tapi mempunyai arti yang mendalam. Termasuk didalamnya penyerahan diri secara mutlak hanya karena atau untuk Allah SWT semata. Ibu seringkali bilang pada saya “Apapun yang terjadi ikhlaskan saja.” Mungkin yang Ibu maksudkan agar saya dapat menerima dan nyaman dengan apapun yang terjadi seumur hidup saya. Senang – susah, tawa – tangis, ataupun sehat – sakit. Well… sederhana saja saya pikir. Namun ternyata, tidak semudah saya menganggukkan kepala setiap kali Ibu mengulang kata-kata itu. Hingga saat ini saya masih jauh lebih ikhlas menerima segala senang, tawa ataupun sehat hehehe. Kalaupun saya mendapatkan keadaan susah, tangis ataupun sakit, akal sehat saya harus berjuang keras dalam pergolakan batin yang seru. Kadang kala saya berontak sesaat.

Sabtu, 19 Maret 2011

Balas Dendam Pada Mantan

Saya tahu ada begitu banyak hal yang mengganjal di hati Anda. Perasaan sedih, kangen, dan kehilangan yang Anda rasakan kemarin, mungkin sekarang telah berubah bentuk menjadi perasaan kesal, marah, dan bahkan keinginan untuk membalas dendam.
Saya tidak akan menyalahkan Anda karena memiliki perasaan-perasaan negatif tersebut. Karena itu adalah hal yang sangat wajar sekali.
Apabila ada seseorang atau sesuatu yang membuat Anda merasa sakit, reaksi otomatis yang keluar dari diri kita adalah perasaan marah dan keinginan untuk membalas. Sama seperti ketika kaki Anda terantuk meja dan Anda merasakan nyeri yang luar biasa, maka biasanya reaksi Anda adalah mengumpat dan menendang meja tersebut dengan penuh kemarahan.
Tindakan menendang meja ketika kaki Anda terantuk adalah perbuatan bodoh yang tidak masuk akal. Karena bukan saja meja tersebut bisa rusak karena Anda tendang, tapi kaki Anda pun dapat terluka dan sakit lebih dari yang seharusnya. Menendang meja jelas tidak akan menyembuhkan kaki Anda.
Sama seperti membalas dendam pada mantan kekasih yang telah menyakiti Anda. Itu sama sekali tidak akan menyembuhkan Anda.
Malahan itu akan membuat Anda semakin sakit…
Ketika Anda putus cinta dan patah hati, Anda telah me

TIPS : Atasi Rasa Cemburu Anda

Saya mengerti hari demi hari rasanya berjalan begitu lambat ketika Anda sedang dalam keadaan sakit hati, tapi saya yakin Anda dapat terus melaluinya dengan berani dan penuh harapan tanpa berpaling ke belakang. Ketika Anda terus berjalan, maka tanpa Anda sadari Anda sudah berada jauh meninggalkan masa lalu Anda dan siap menyambut masa depan yang lebih bahagia.
Saya masih ingat bagimana keadaan saya sewaktu berada dalam posisi Anda dulu. Siang hari terasa lambat dan penuh beban, namun ketika malam tiba, saya terbaring sendirian di atas tempat tidur, semua pikiran melayang ke masa lalu dan membuat hati saya beku tanpa rasa dan asa.
Seiring dengan berjalannya waktu, perasaan sakit, pedih, dan kekecewaan mungkin sedikit memudar, namun ada satu perasaan yang kerap menusuk: rasa cemburu. Pagi, siang, dan malam, pikiran saya dihantui oleh bayangan-bayangan bahwa mantan kekasih saya sedang bersenang-senang dengan pria lain, bermesraan, dan melupakan saya. Padahal di saat yang bersamaan saya begitu merindukan dirinya.

Tiga Langkah Awal Atasi Putus Cinta

Mengatasi putus cinta tergantung dari beberapa faktor, seperti: seberapa lama dan intensitas hubungan Anda, tingkat keintiman, dan seberapa besar investasi diri Anda pada hubungan tersebut. Karena itu proses penyembuhan setiap orang berbeda-beda.
Beberapa orang dapat dengan mudah mengatasi putus cinta dan melupakan mantan kekasihnya hanya dalam hitungan minggu saja, namun beberapa lainnya terpuruk sedemikian lama hingga berbulan-bulan, bahkan tahunan, keluar dari belenggu sakit hati akibat putus cinta.
Mungkin Anda termasuk golongan yang pertama, atau mungkin yang kedua, tapi bagaimanapun juga sebuah proses penyembuhan tidak akan pernah di mulai apabila Anda tidak melakukan apapun. Jadi setelah Anda menyadari dan mengerti hal pertama yang harus dilakukan: STOP Berpikir Sendiri, maka berikut adalah tiga langkah awal yang bisa langsung Anda kerjakan saat ini juga.

1. Berdoa.
Jangan meremehkan kekuatan sebuah doa. Dan saya tidak sedang berbicara mengenai hal yang spiritual atau religius. Saya sedang berbicara tentang sebuah proses psikologis yang nyata. Karena dengan berdoa, Anda mengijinkan diri Anda untuk menerima kenyataan, menerima semua rasa sakit, merelakannya dengan ikhlas, dan yang terpenting, memaafkan diri Anda sendiri. Saya tidak peduli apa agama dan kepercayaan Anda, saya bahkan tidak peduli apakah Anda beragama atau tidak, yang saya ingin Anda lakukan hanyalah mengucapkan beberapa baris kalimat di bawah ini dengan segenap perasaan dan seluruh niat Anda.Ambil waktu dan tempat pribadi di mana Anda tidak akan diganggu, dan ucapkan kalimat berikut dari dasar hati Anda:
“Saya sangat bersyukur karena telah mendapat kesempatan yang berharga bertemu dengan XXX (sebutkan nama mantan kekasih Anda). Saya bersyukur atas semua masa-masa indah dan kenangan manis yang telah saya alami bersamanya. Maafkan kesalahan saya yang tidak bisa menjaga hubungan ini, dan maafkan kesalahan XXX yang tidak bisa mempertahankan hubungan ini. Saya berdoa agar dia selalu bahagia dan mendapatkan apa yang dia cari. Tolong jaga dan lindungi XXX karena saya menyayanginya. Terimakasih atas pengalaman yang berharga ini. Saya tidak akan menyia-nyiakannya. Saya menerima dan merelakan semua yang terjadi. Amin..”
Begitu Anda selesai berkata “amin..”, saya janji Anda akan langsung merasakan kelegaan yang luar biasa. Kelegaan atas segala rasa bersalah dan ketidak relaan yang menghimpit Anda selama ini. Anda akan merasakan tubuh dan hati Anda menjadi lebih ringan, seolah-olah sebuah beban berat telah diangkat. Dan Anda pun akan siap untuk langkah yang berikutnya.

2. Lakukan kegiatan yang membuat Anda sehat, nyaman dan energik.
Anda perlu menaruh perhatian yang besar pada kesehatan dan kenyamanan hidup Anda. Tidak ada orang yang dapat melakukan itu selain Anda sendiri. Misalnya hal-hal seperti shopping, memperbaiki pola makan dan istirahat, serta apapun yang membuat Anda bersemangat kembali. Saya sangat menganjurkan Anda mulai berolah raga, mungkin fitness atau jogging dengan teman-teman Anda. Karena bukan saja Anda akan merasa lebih sehat, olah raga adalah tempat penyaluran yang positif bagi emosi negatif Anda.
Gali lagi hobi Anda yang terhilang. Anda pasti punya beberapa minat dan hobi yang dikubur semenjak pacaran dahulu, entah karena terlalu sibuk atau bertentangan dengan minat sang kekasih saat itu. Saatnya bagi Anda untuk kembali menggali dan memainkan hal-hal tersebut lagi.

3. Temui sahabat-sahabat Anda.
Salah satu hal terpenting dalam proses penyembuhan adalah menceritakan bagaimana keadaan dan perasaan Anda. Sebisa mungkin usahakan agar Anda tidak merenung sendirian terlalu banyak. Berkumpul lah bersama teman-teman Anda, dan bersenang-senanglah.
Selain sahabat-sahabat terdekat, Anda juga dapat menghubungi teman-teman yang sudah lama tidak pernah bertemu dengan Anda. Kontak mereka melalui Facebook dan atur janji untuk reuni kecil-kecilan. Ketika Anda bertemu dengan teman-teman lama Anda, teman SMP/SMA mungkin, sudah pasti akan tercipta suasana yang menyenangkan. Dan ini sangat bagus untuk Anda.
Dan selanjutnya Anda pun bisa mulai bertemu dengan teman-teman baru. Buka diri Anda dan jangan menutup pergaulan. Bertemu orang-orang baru akan memberikan pengalaman baru bagi Anda, dan ketika Anda dikelilingi oleh suasana yang baru, akan sulit bagi Anda untuk terus memikirkan masa lalu Anda.
Ketika Anda melakukan ketiga langkah di atas untuk pertama kalinya, mungkin belum terasa sebuah perubahan yang signifikan pada keadaan emosi maupun hidup Anda, tapi yang jelas hal tersebut JAUH LEBIH BAIK dari pada bila Anda hanya bermuram durja dan meratapi kesedihan Anda yang tiada akhir.
Semakin sering Anda bersedih, semakin terpuruk keadaan Anda, dan semakin sulit pula untuk menyembuhkan diri serta meraih kebahagiaan Anda kembali.
Dengan melakukan langkah-langkah di atas, saya yakin Anda akan dapat melalui keadaan ini dengan lebih mudah dan ringan. 

7 Siklus Tanda Putus Cinta

Bila Anda mencoba untuk berpikir sejenak, Anda akan menyadari bahwa meskipun setiap kasus putus cinta berbeda, reaksi psikologis yang terjadi dan dialami oleh setiap orang yang mengalaminya adalah sama. Setiap orang yang mengalami kesedihan dan rasa sakit yang sama nyatanya dengan yang Anda alami.
Bukannya mengecilkan kepedihan yang Anda alami, tapi saya hanya ingin Anda tahu, bahwa saya mengerti apa yang sedang Anda rasakan dan alami sekarang. Saya tahu bahwa saat ini hanya rasa pedih di hati Anda yang menjadi pusat dalam hidup Anda. Dan Anda menjalani hari-hari Anda dengan mengulang siklus yang sama berikut ini:

1. Setiap kali Anda bangun tidur, Anda menatap langit-langit kamar Anda dengan rasa hampa di hati. Sering kali di pipi Anda terdapat bekas air mata yang mengering. Hal pertama yang Anda rasakan adalah rasa kesepian yang begitu mencekam karena telah kehilangan orang yang Anda sayangi.

2. Meskipun Anda tetap mengerjakan aktifitas Anda sehari-hari seperti bekerja, kuliah dan bertemu teman-teman, tapi Anda tidak bisa berkonsentrasi secara penuh. Di balik benak Anda selalu terbayang wajah mantan kekasih Anda.

3. Sepanjang hari Anda bagaikan seseorang yang hidup di dua dunia: dunia nyata di mana Anda sudah tidak lagi memiliki si dia, dan dunia kenangan ketika Anda masih bersama dengannya. Hobi dan hal-hal kesukaan Anda terasa tidak menarik lagi bagi Anda. Semua terasa tidak ada artinya.

4. Ketika Anda pergi ke tempat yang biasa dikunjungi berdua, atau melihat benda-benda yang berhubungan dengan mantan Anda, perasaan Anda langsung pilu tidak menentu. Tanpa bisa Anda cegah, semua kenangan manis langsung meluap dan membanjiri pikiran yang membuat Anda semakin sedih.

5. Meskipun teman-teman Anda berusaha menghibur Anda dan memberikan nasihat yang positif, namun yang ada dalam benak Anda adalah, “Tidak ada orang yang mengerti apa yang sedang saya alami dan rasakan..”, karena itu tidak ada nasihat yang benar-benar Anda dengar dan lakukan
.
6. Malam hari ketika Anda berada di rumah sendirian, yang Anda lakukan adalah mengulang-ngulang setiap kejadian yang telah Anda lalui bersamanya dan memikirkan kondisi Anda yang menyedihkan tanpa kehadirannya. Anda mengalami pusaran emosi yang berputar-putar: kangen, sedih, kesepian, dan penyesalan, lalu kecewa, marah, bingung, merasa tidak adil, dan benci padanya; dan berputar lagi kembali ke kangen dan begitu seterusnya. Mungkin Anda menangis, mungkin juga tidak, tapi saat akhirnya emosi Anda letih, Anda merasa mati rasa.

7. Akhirnya Anda tidur karena lelah dengan perasaan hampa, dan bangun keesokan harinya hanya untuk kembali ke siklus no. 1 di atas.

Saya sangat tahu rasanya. Karena saya pernah mengalaminya…
Apabila Anda mengalami siklus di atas, saya beritahu: Anda tidak sendirian..
Meskipun siklus di atas adalah hal normal yang dialami oleh setiap orang yang mengalami patah hati, namun apabila Anda tidak segera mengambil kontrol dan mengatasi keadaan ini maka Anda akan semakin terpuruk.
Penting bagi Anda untuk mengetahui bahwa begitu banyak orang mengalami hal yang sama dengan Anda, dan dengan penuh perjuangan mereka telah berhasil melewati masa-masa menyedihkan ini serta meraih kembali kebahagiaan mereka yang sempat hancur.
Terlebih penting lagi bagi Anda untuk menyadari apakah Anda sedang berada dalam siklus di atas, karena bila tidak, maka Anda akan terus berputar-putar dan terjerat dalam arus kesedihan yang merusak hidup Anda. Bila Anda sedang berada dalam siklus di atas, maka ini saatnya untuk mematahkan lingkaran mengerikan ini, sebelum terlambat!

Sobat, Anda Tidak Sendirian…

“Aku mau ngomong penting sama kamu…”
Ketika mendengar kalimat itu dari sang kekasih, rasanya jantung serasa berhenti sepersekian detik. Sebenarnya Anda sudah tahu ketika hubungan Anda dengannya sudah mendekati hari-hari terakhir… dan kalimat tersebut adalah awal dari sebuah pengalaman yang menyakitkan dan menyedihkan dalam hidup Anda.
Anda putus hubungan dengan sang kekasih… dan di sini sekarang Anda berada.
Putus cinta adalah salah satu situasi yang paling mengerikan, menyedihkan dan paling tidak enak yang dapat dirasakan oleh seseorang. Kalau dalam bahasa Inggrisnya patah hati disebut broken heart, itu karena memang menggambarkan keadaan emosi dan perasaan seseorang yang tengah mengalami keadaan ini. Hancur berantakan. Bagaikan sebuah gelas beling yang terbanting ke lantai, berkeping-keping, berserakan ke mana-mana.
Sedih, kangen, sayang, marah, bingung, kaget, penyesalan dan sejuta perasaan lainnya bercampur aduk jadi satu dalam ramuan yang membuat Anda sakit dan ingin berlari sejauh-jauhnya. Dan memang itu yang banyak dilakukan orang dalam keadaan ini: melarikan diri.
Jiwa Anda seperti menggeliat, meregang dalam rasa sakit putus cinta yang tidak kunjung mereda. Orang-orang di sekitar Anda berkata, “Sudahlah, luka putus cinta seperti ini pasti sembuh sendiri seiring waktu.” Namun itu terasa seperti nasihat omong kosong karena Anda sama sekali tidak merasa seperti itu. Setiap hari yang berlalu dari momen tragis itu, Anda merasa semakin pedih, kegundahan yang sulit dinyatakan dengan kata-kata. Sepertinya tidak ada seorang pun yang bisa memahami rasa pilu di hati Anda.
Sobat, Anda tidak sendirian..
Anda kerap terbayang akan kisah-kisah indah yang pernah dilalui bersamanya dahulu, jauh sebelum putus cinta. Anda tidak bisa berhenti memikirkan seluruh janji cinta manis yang disampaikan olehnya. Seluruh tulisan surat cinta, SMS cinta, puisi cinta, candaan cinta lewat telepon, serta pertemuan-pertemuan yang hangat dan nyaman.
Semua terasa begitu sempurna. Anda bisa yakin itu bukan perasaan kasmaran Anda saja karena ada banyak orang yang begitu mendukung, mengkonfirmasi, bahkan iri akan keindahan hubungan cinta Anda dengannya. Dan ketika semuanya berakhir, semuanya terasa… runtuh, hancur berantakan.
Anda sudah mencoba untuk kuat melewati masa putus cinta ini. Anda berkali-kali berteriak pada diri sendiri untuk bangun dan bertahan. Apa daya, cinta Anda terputus bersamaan dengan asa untuk melanjutkan hidup Anda. Rasa sakit datang bertubi-tubi, membuat Anda jiwa Anda lelah dan terlalu hampa untuk hal-hal lainnya. Anda jatuh terluka. Hati Anda. Jiwa Anda. Mental Anda. Fisik Anda. Seluruhnya.
Sobat, Anda tidak sendirian..
Saya bisa menulis itu semua karena saya pernah berada di posisi Anda. Apa yang Anda rasakan hari ini bukan sebuah fenomena yang unik milik Anda dan saya saja. Menurut statistik, setiap harinya diperkirakan ada satu kisah putus cinta untuk setiap dua puluh pasangan di dunia ini.
Anda perlu mengetahui bahwa apapun yang Anda rasakan sekarang adalah ALAMIAH, WAJAR dan NORMAL. Anda tidak perlu merasa bersalah jika ingin mengurung diri sepanjang hari, menangis sepanjang minggu, berteriak-teriak menyalahkan keadaan sepanjang bulan, atau bahkan sesekali terpikir untuk menyakiti diri demi mengalihkan perhatian dari lirih luka di hati Anda.
Anda BERHAK untuk merasa kecewa, hancur dan tersakiti!
Saya tahu persis rasanya. Saya sangat mengerti bahwa Anda sudah cukup menderita dengan penolakan dan putus cinta, jadi rasanya saya tidak perlu lagi memperparah keadaan dengan memarahi Anda atau bahkan melarang Anda melakukan hal-hal bodoh, konyol, dan tidak berguna seperti itu.
Silakan Anda curahkan semua emosi, penyesalan dan kekecewaan Anda. Saya akan menunggu di sini. Saya tidak akan ke mana-mana… Karena setelah Anda lelah melakukan itu semua, saya ingin mengulurkan tangan dan mengajak Anda untuk kembali berdiri.
Untuk itu saya ada di sini. Untuk membantu Anda menata kembali diri Anda yang sedang hancur.
Langkah demi langkah.. Perlahan namun pasti..
Tidak pernah ada pil obat ajaib untuk mengatasi putus cinta secara instan. Satu-satunya yang bisa Anda lakukan saat ini adalah apa yang saya sebut damage control, yakni mengendalikan kondisi agar tidak lebih rusak dan menyakitkan daripada seharusnya. Baru setelah itu Anda dapat menjalani proses penyembuhan Anda.

Nasehat Cinta 2

Beragam cinta yang ada dalam kehidupan sehari-hari, kadang berakhir menyenangkan dan kadang menyedihkan, tapi tidak seharusnya manusia terlena dan hanyut akan cinta. Ada sedikit masukan dari aku tuk sahabat-sahabatku yang……..
MASIH SINGLE
Cinta ibarat kupu-kupu. Makin kau kejar, makin ia menghindar. Tapi bila kau biarkan ia terbang, ia akan menghampirimu disaat kau tak menduganya. Cinta bisa membahagiakanmu tapi sering pula ia menyakiti, tapi cinta itu hanya istimewa apabila kau berikan pada seseorang yang layak menerima. Jadi… tenang-tenang saja, jangan ter-buru buru dan pilihlah yang terbaik.

RAGU-RAGU DENGAN PERNIKAHAN
Cinta bukannya perkara mencari seseorang yang ’sempurna’, tetapi menemukan seseorang yang bisa membantumu menjadikan dirimu menjadi sempurna.
PLAYBOY/PLAYGIRL
Jangan katakan ‘Aku cinta padamu’ bila kau tidak benar-benar peduli. Jangan bicarakan soal perasaan-perasaan, bila tidak benar-benar ada. Jangan sentuh hidup seseorang bila hanya berniat main-main dengannya. Jangan menatap kedalam mata bila apa yang kau kerjakan cuma berbohong. Hal terkejam yang bisa dilakukan ialah membuat seseorang jatuh cinta, padahal kau tidak berniat samasekali ‘tuk menerimanya’ saat ia terjatuh………
SUDAH MENIKAH
Kalau Cinta jangan katakan ‘Ini salahmu!’, tapi ‘Maafkan aku, ya’. Jangan katakan ‘Kau dimana!’, melainkan ‘Aku disini, kenapa?’ Bukan ‘Kok bisa sih kau begitu!’ tapi ‘Aku ngerti…’, juga bukan ‘Coba, seandainya kau…’, akan tetapi ‘Terima kasih ya, kau begitu…..’
BERTUNANGAN
Tolok ukur saling mencocoki bukanlah berapa lamanya waktu yang kalian habiskan bersama, melainkan untuk betapa baiknya kebersamaan anda berdua.
PATAH HATI
Sakit… patah hati… bertahan selama kau menginginkannya, dan akan mengiris luka sedalam kau membiarkannya. Tantangannya bukanlah bagaimana bisa mengatasi rasa itu, melainkan apa yang bisa diambil sebagai pelajaran dan hikmahnya.

BELUM PERNAH JATUH CINTA
Bagaimana kalau jatuh cinta? Mau jatuh jatuhlah tapi jangan sampai terjerumus, tetaplah konsisten tapi jangan terlalu ‘ngotot’, berbagilah dan jangan sekali-sekali tidak fair, berpengertian dan cobalah untuk tidak menuntut, siap-siaplah untuk terluka dan menderita, tapi jangan simpan semua rasa sakitmu jika itu benar-benar kau alami.
INGIN MENGUASAI
Hatimu patah melihat seseorang yang kau cintai berbahagia dengan orang lain, tapi akan lebih sakit lagi mengetahui yang kau cintai ternyata tidak bahagia denganmu. wow, sedih bener…
TAKUT MENGAKUI
Cinta menyakitkan bila anda putuskan hubungan dengan seseorang. Tapi lebih sakit lagi bila seseorang memutuskan hubungan denganmu. Tapi cinta paling menyakitkan bila orang yang kau cintai samasekali tidak mengetahui perasaanmu [terhadapnya]. hiks..hiks…hiks…
MASIH BERTAHAN MENCINTAI SEORANG YANG SUDAH PERGI
Hal menyedihkan paling dalam hidup ialah bila kamu bertemu seseorang lalu jatuh cinta, kemudian pada akhirnya kamu menyadari bahwa dia bukanlah jodohmu dan kamu telah menyiakan ber-tahun2 untuk seseorang yang tidak layak. Kalau sekarang ia sudah tak layak, 10 tahun mendatangpun ia juga tak akan layak. Biarkan dia pergi, lupakan…….!!!
Untuk Mendapatkan Cinta Itu Butuh Proses Yang Sangat Panjang Bukan Proses Yang Singkat…

Nasehat Cinta 1

Cinta ibarat KUPU-KUPU
Makin kau kejar, makin ia menghindar
tapi bila kau biarkan ia terbang.
ia akan menghampirimu disaat kau tak menduganya.
cinta bisa membahagiakanmu tapi sering pula ia menyakiti.
tapi cinta itu hanya istimewa, apabila kau berikan pada seseorang yang
layak menerimanya…….
jadi….tenang tenang saja jangan terburu-buru
hingga kau bisa memilih yang terbaik .
untuk kalian yang ……RAGU – RAGU DENGAN
PERNIKAHAN
Cinta bukanlah perkara menjadi “ORANG SEMPURNA”nya seseorang.
justru perkara menemukan seseorang yang bisa membantumu menjadikan dirimu sempurna.

untuk kalian yang…….TIPE PLAYBOY / PLAYGIRL
Jangan katakan “AKU CINTA PADAMU” bila kau tidak benar-benar peduli padanya.
Jangan bicarakan soal perasaan -perasaan itu bila tidak benar – benar adanya.
Jangan kau Sentuh hidup seseorang bila kau berniat mematahkan hatinya.
Jangan menatap kedalam matanya bila kau apa yang kau katakan cuma DUSTA.
Hal terkejam yang bisa dilakukan ialah membuat seseorang jatuh cinta,padahal kau tidak berniat sama sekali untuk menerimannya saat ia terjatuh……
Untuk kalian yang ………SUDAH MENIKAH
Kalau Cinta jangan katakan “INI SALAHMU !” tapi
maafkan aku ya?
Bukan “KAU DIMANA?! ” melainkan “AKU DISINI,KENAPA?”
Bukan “KOK BISA SIH KAU BEGITU ?” tapi “AKU MENGERTI “
Dan bukan “COBA, SEANDAINYA KAU…. ”
akan tetapi “TERIMA KASIH YA, KAMU
BEGITU….”
Untuk kalian yang……PATAH HATI
Sakit patah hati bertahan selama kau
menginginkannya
dan akan mengiris luka sedalam kau
membiarkannya.
Tantangannya bukanlah bagaimana bisa mengatasi
melainkan apa yang bisa
diambil sebagai pelajaran
dan Hikmahnya
Untuk kalian yang………….BELUM PERNAH JATUH CINTA
Bagaimana kalau jatuh cinta : Mau jatuh,jatuhlah
tapi jangan sampai terjerumus, tetaplah konsisten
tapi jangan terlalu “NGOTOT”
Berbagilah dan jangan sekali – kali tidak Fair.
Berpengertianlah dan cobalah untuk tidak
menuntut,
siap – siaplah untuk terluka dan menderita,tapi
jangan kau simpan semua rasa sakitmu itu.
Untuk kalian yang ………INGIN MENGUASAI
Hatimu patah melihat yang kau cintai berbahagia
dengan oranglain, tapi seharusnya akan lebih sakit
mengetahui bahwa yang kau cintai ternyata tidak
bahagia bersamamu.
Untuk kalian yang………..TAKUT MENGAKUI
Cinta menyakitkan bila anda putuskan hubungan
dengan seseorang. malah lebih sakit lagi bila
seseorang memutuskan hubungan denganmu.
Tapi cinta paling menyakitkan bila orang yang kau
cintai sama sekali tidak mengetahui
perasaanmu
terhadapnya.
Untuk kalian yang………. MASIH BERTAHAN
MENCINTAI SESEORANG YANG SUDAH PERGI
Hal menyedihkan dalam hidup ialah bila
kau bertemu seseorang lalu jatuh
cinta,hanya kemudian pada akirnya kau
menyadari bahwa dia bukanlah jodohmu.
Dan kau telah menyia2 kan bertahun-tahun untuk
seseorang yang tidak layak. kalau sekarangpun ia
sudah tak layak, 10 tahun dari sekarangpun ia juga
tak akan layak.
maka biarkan ia pergi dan lupakan………

Cinta itu Seni

Seperti pelukis memadukan ide dan gerakan tangan meracik warna sehingga tercipta sebuah karya lukisan yang penuh cita rasa yang lahir dari hati yang paling dalam. Begitu pula cinta, Jika cinta itu adalah warna kuas dan kanvas… maka dua insan berbeda inilah pelukisanya yang akan melukis disebidang kanvas putih. Haruslah jelas lukisan apa yang kan dibuat sehingga bisa saling memberi warna yang membangkitkan rasa bahagia.
Ketika di tengah perjalanan kita bingung harus memberi warna apa, cobalah istirahat sejenak dan bertanya warna apa yang saya inginkan, apakah merah, pink,hijau atau hitam. Sebuah karya yang bagus lahir dari perpaduan warna yang harmonis, jika masing  masing warna itu ingin berlomba menunjukan diri maka hasil lukisannya tidak seindah yang diinginkan.
Cinta adalah keselarasan hati yang tercipta dari perbedaan dengan rasa saling melengkapi yang menciptakan harmony jiwa.

Rabu, 23 Februari 2011

Akan kah kau menjadi milik quW

" AKU TAK INGIN BERJANJI PADA DIRIMU
KARENA KU TAKUT KU TAK BISA MENEPATI JANJI
AKU HANYA INGIN KAU TAHU
AKU TIDAK AKAN PERNAH MENINGGALKAN MU
TAK SEDETIK PUN DALAM HIDUPKU
...TAK SEDETIK PUN DARI NAFASKU
KARENA KAU
SEBUAH KEINDAHAN YANG KUMILIKI DALAM PERJALANAN HIDUP KU
AKU TAK MAU KEHILANGAN KEINDAHAN ITU
AKU TAK AKAN MENGECEWAKAN HIDUPMU
AKU TAK AKAN MENYAKITI DIRIMU
AKU TAK AKAN MENGKHIANATI KEPERCAYAANMU
AKU TAK AKAN MELUKAI PERASAANMU
TAK SEDETIKPUN
WALAU KAU HANYA KUMILIKI DALAM ANGANKU
WALAU KAU HANYA HADIR DALAM MIMPIKU
WALAU KAU BUKAN SIAPA SIAPA BAGI DIRIKU
AKU IKHLAS MENYAYANGIMU / AKU TULUS MENGASIHIMU
SELAMANYA AKU TETAP DISINI
DAN TAK AKAN PERNAH MENINGGALKANMU
TAK SEDETIKPUN..

Jumat, 28 Januari 2011

Ibu

Dentang nafasmu menyeruak hari hingga senja
Tak ada lelah menggores diwajah ayumu
Tak ada sesal kala semua harus kau lalui
Langkah itu terus berjalan untuk kami
Dua bidadari kecilmu...

Desah mimpimu berlari
mengejar bintang
Berharap kami menjadi mutiara terindahmu
Dalam semua peran yang kau mainkan di bumi
Ini peran terbaikmu

Dalam lelah kau rangkai kata bijak untuk kami
Mengurai senyum disetiap perjalanan kami
Mendera doa disetiap detik nafas kami
Ibu... kau berlian dihati kami

Relung hatimu begitu indah
Hingga kami tak sanggup menggapai dalamnya
Derai air matamu menguntai sebuah harap
Di setiap sholat malammu . . .

About Me

Foto saya
aquW.. ya diRiquwH iNi.. aPa aDa-x n biasa aja..? hEhee.. 2009_x aquW tu kt mY FrienDs anaknYa - asyik.. - goxiell abizzz… - jdi t4 cUrhaT tmn.. - aSik diAjak jlN (kta TemeN2 cEw gW sih) - peNyayaNg *hee co cuittt* - pemaLas (kadaNg2 siy).. - baeK haTi.. - suKa meNabunG dikit seringX kewarung hedeww... - NaRciiiStt.. - solider.. - imud2 cem marmud., sampe2 alis gw lentik..hii.jdi kaya cew.. oh tidakkk. kta tmn q sih,heee - bErisiikk.. - ramEe.. - gaK bSa diEm. -.. - suka maen bola.. - suka nongkrong ma tmen2.. - gak bsa idup tnp HP.. =] - seorang c0Wk sederhana.. yg ingin mencintai dan dicintai.. *syaNk Sang Pencipta.. Allah SWT.. terima kasih tuk anugerahnya selama ini.. *syaNk keluarga.. Papa+Mama.. maKasii bwt semuanya.. kasih syank k4lian.. Luph U...adekkuwH.. kalo' ada apa2,, crita aja.. jgn dsimpen sendiri.. okee..?? Bwt kk quw adek sayang ma kk, moga kk bahagia dialam sana, dan selalu dit4kan disisX !! amiennn... semua kawan-kawankuwh.. semuanya.. adek,, mbak,, maZ,, kakak.. maKasii slalu bikin hari2 quW bahagia.. mizz U guyZ..